Dari rusia ke alaska. Memang bisa..??


Dari russia ke alaska...???


Topik ini dimulai dari pembicaraan dan diskusi saya dengan teman saya mengenai perjalanan panjang yang akan dilakukan oleh teman saya yang berasal dari rusia -iliyas. kami telah berteman sejak kami masing masing masih berusia 17 tahun melalui sosial jarak jauh. hingga akhirnya saya tinggal ditempatnya beserta istrinya selama kunjungan saya di st.petersburg musim panas lalu.

bulan desember nanti, ia akan melakukan perjalanan panjang selama 2 bulan (pulang pergi) dari St.petersburg russia melewati eropa barat, maroko, dan hingga akhirnya menuju negeri padang pasir ; meuritania.

sungguh perjalanan yang sangat panjang dan membuat saya cukup iri! bukan karena destinasinya -meuritania, tetapi karna perjalanannya yang panjang. You know? the journey is better than destination itself. Kamipun berdiskusi panjang mengenai rute yang dilalui, transportasi, tempat tinggal dan tentunya menentukan soal budget (yang pasti haruslah murah!).

saya adalah tipe semi-petualang, dan hal ini benar benar membuat saya envy setengah mati.
sayapun mulai membayangkan soal pengalaman pengalaman seru yang biasa saya temui ketika dalam perjalanan. Ahhhhh..... irrriiii......
Hingga akhirnya saya saat itu mulai memikirkan tentang perjalanan Extraordinary yang mungkin bisa saya masukan ke destinasi 'Mimpi' saya selanjutnya.

alaska

Sebelumnya, Pada oktober lalu, Muncul Kabar mengenai russia yang mempersulit persyaratan pengajuan visa untuk WNI dan hal itu cukup membuat saya ilfeel untuk berkunjung lagi kerussia sampai sampai berkata bahwa nggak akan ke russia lagi sampai WNI dibebaskan dari visa. dan mulai mencari destinasi Bucketlist Lain, yaitu Eropa barat; Yang dimulai dari rute murah ke Teheran (iran) berlanjut ke zurich (switzerland) via transit sehari di baku (azerbaijan) lalu berputar ke paris (perancis) , Brusel (belgia) , luksemburg , dan Jerman. lalu kembali lagi ke indonesia.

Woww gak sihh...? woww bangett dong (wow juga muter muternya) But its so priceless! (meskipun masih sekedar mimpi mimpi yeee....Maklum Biarpun gembel, Mimpi mah Jalan Terussssss)



Dan lagi lagi saya harus menjilat ludah saya kembali terhadap russia, semua berubah setelah negara api menyerang. Setelah saya melihat suatu meme (atau entahlah apalah itu namanya) di situs 9gag mengenai pembangunan rute jalan besar dari London, inggris melintasi russia dan menuju ke new york, amerika serikat. Melintasi Laut Bering di perbatasan alaska! Wow banget gak sih..? Sayapun mengelap air liur saya

gile benerrr


Perlu diketahui bahwa alaska adalah salah satu mimpi terbesar saya, saya selalu membayangkan cuacanya yang sejuk, Pemandangannya yang indah, suasanaya yang adem adem mistik seperti yang dulu saya lihat dalam film the Fourth kind. bahkan alaska lebih menarik perhatian saya daripada amerika itu sendiri ataupun new york dan lain sebagainya.

Sayapun kembali mendiskusikan hal tersebut dengan iliyas (bahkan mengajaknya). sesuai harapan, dia semangat setengah mati (bahkan lebih semangat dari saya) kamipun mulai mencari kebenaran akan hal tersebut di internet, dan menemukan fakta bahwa project tersebut memang benar adanya dan memang sudah disetujui oleh vladimir putin sendiri pada tahun 2007 untuk menghubungkan 2 negara russia dan amerika dengan jembatan ataupun jalur bawah laut sepanjang 40KM dan diperkirakan akan rampung pada 2030 alamak.. lama kali.. 

Sudah terlanjur basah harapan saya dengan alaska, sayapun mulai mencari cari lagi info melalui internet, maupun dari orang orang 'petualang' lainya yang kebetulan salah satunya juga seorang Couchsurfer asing yang beberapa kali bertemu dengan saya di jakarta dan bekasi. semuanya menjawab  sama, tidak ada pilihan lain selain pesawat karena disana memang tidak ada boat. perlu diketahui bahwa laut bering adalah salah satu laut yang paling berbahaya didunia karena suhu air lautnya yang teramat sangat dingin dan memiliki ombak yang teramat sangat kuat dan itulah mengapa tidak ada satupun armada boat dari russia maupun alaska untuk bisa menuju ke satu sama lain.

Jadi perlu saya rangkum bahwa untuk menuju ke alaska melalui teritori timur russia atau perbatasan langsung antara russia-alaska adalah :

 Naik pesawat 'langsung' dari kamchatka (russia) ke Fairbank ataupun anchorage. dengan waktu penerbangan tertentu dan dengan biaya 800 USD per penerbangan. Sayapun hanya bisa menelan ludah.

 Naik Kapal boat secara ilegal dari chukotka ke alaska dengan menerima konsekuensi yang ada ; Yang ini bener bener mustahil, yang pertama ; saya paling anti sama hal ilegal, dan yang kedua ; belum tentu murah juga, alias yang pasti mahal! 

 Naik pesawat dari Vladivostok transit di beijing ataupun jepang dengan biaya 600 USD per Perjalanan -Dan sayapun nelen ludah lagi

Dan yang terakhir ini yang paling gila diantara semua, Yaitu berjalan meilintasi laut bering yang membeku saat musim dingin, berjalan sejauh 86KM dimusim dingin, diatas es, diatas salah satu laut paling berbahaya di dunia yang membeku. no,thanks makasih. Bener bener cara bunuh diri yang paling keren. meskipun sudah ada beberapa orang 'gila' Yang benar benar sudah melakukannya


 Menunggu hingga 2030 untuk bisa Trekking aman. (Mungkin aja beneran udah selesai? Who knows?)



kelihatannya deket yahh





Akhirnya sayapun harus menyerah dan memendam 'sementara' keinginan saya soal alaska. Tetapi saya mengingat kata kata terakhir dari teman saya.
"Hey Rian... Kita akan melakukannya, bukan di 2030. mungkin saja 2019...??"

Hmmm... saya suka optimisme anda iliyas!

No comments:

Post a Comment

Copyright 2023

@RiansyahDE